Diikuti 145 Peserta, Kejurprov Menembak PERBAKIN Jambi 2025 Resmi Dibuka
SWARANESIA.COM-Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Menembak PERBAKIN Provinsi Jambi Tahun 2025 resmi dibuka di Gedung PERBAKIN Jambi, Sabtu (18/10).
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Ketua Umum KONI Provinsi Jambi, Mat Sanusi, dan dihadiri oleh Ketua Pengprov PERBAKIN Jambi, Raja P. Surbakti, beserta jajaran pengurus cabang olahraga serta tamu undangan.
Kejurprov ini menjadi ajang penting untuk menjaring atlet-atlet potensial Jambi yang akan dipersiapkan menghadapi berbagai kejuaraan nasional mendatang.
Menurut Ketua Pengprov PERBAKIN Jambi Raja P. Surbakti, kegiatan ini diikuti 145 peserta dari seluruh kabupaten dan kota se-Provinsi Jambi.
“Kejurprov ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga momentum pembinaan. Kita ingin melihat sejauh mana perkembangan atlet menembak di daerah, sekaligus mengukur kesiapan mereka untuk menghadapi event nasional,” ujar Raja P. Surbakti dalam sambutannya.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Provinsi Jambi Mat Sanusi menyampaikan apresiasinya kepada PERBAKIN Jambi atas konsistensinya dalam melakukan pembinaan dan peningkatan prestasi olahraga menembak.
“KONI Jambi mendukung penuh kegiatan seperti ini. Kita ingin setiap cabang olahraga memiliki regenerasi dan semangat kompetisi yang sehat agar Jambi terus berprestasi di level nasional,” ungkap Mat Sanusi.