Jumat, 30 Januari 2026

Magnet Tenis Jambi, Mahakarya Tennis Fest Vol2, 189 Peserta Digelar Turun Bertanding




SWARANESIA.COM– Turnamen tenis bertajuk Mahakarya Tennis Fest Vol. 2 kembali digelar di Kota Jambi. Ajang ini berlangsung selama tiga hari, mulai 30–31 Januari hingga 1 Februari 2026, dengan lokasi pertandingan di Lapangan BPSDM Provinsi Jambi.


Turnamen ini menghadirkan sejumlah kategori pertandingan ganda dan memperebutkan total hadiah Rp50 juta. Kegiatan tersebut sekaligus menjadi bagian dari upaya menghidupkan atmosfer olahraga tenis di Provinsi Jambi, khususnya di kalangan anak muda.


Perwakilan Mahakarya Tennis Fest, Cecep Suryana, mengatakan turnamen ini merupakan bentuk kontribusi Mahakarya kepada masyarakat Jambi melalui kegiatan positif seperti olahraga.


“Mahakarya dibangun 10 tahun yang lalu bergerak di bidang periklanan. Ini bentuk dedikasi untuk berbuat lebih lagi untuk masyarakat Jambi, salah satunya melalui olahraga. Ini adalah kali kedua. Mahakarya Tennis Fest Vol 2 kami harapkan menjadi kiblat turnamen tenis di Jambi,” ujar Cecep.


Ia menambahkan, turnamen ini juga diharapkan bisa membangun budaya olahraga di kalangan generasi muda, sejalan dengan cita-cita menuju Indonesia bugar.


“Anak muda membuat olahraga ini menjadi passion, menjadi budaya anak muda. Ini juga bagian dari mewujudkan Indonesia bugar 2045,” lanjutnya.


Sementara itu, Ketua Persatuan Lawn Tennis Indonesia (PELTI) Provinsi Jambi, Kamin, mengapresiasi pelaksanaan Mahakarya Tennis Fest yang dinilai turut menggiatkan perkembangan tenis di daerah.


“Kabar baik untuk PELTI Provinsi Jambi, pada POPNAS tahun lalu kita juara III. Terima kasih kepada Mahakarya yang telah menggiatkan tenis di Jambi,” kata Kamin.


Ia juga menyebut antusiasme peserta cukup tinggi. Tercatat sebanyak 189 peserta mengikuti turnamen tersebut.